Flashcom Whatsapp
IT training provider

Macam software desain grafis

Sebelum kita membahas tentang macam software desain grafis, apakah kalian tau apasih desain grafis itu? Desain Grafis adalah salah satu wujud seni lukis (gambar) terapan yang menyediakan kebebasan untuk sang desainer (perancang) dalam memilih, membuat, atau mengatur elemen rupa menjadi seperti ilustrasi, foto, tulisan, dangaris di atas sebuah permukaan dengan tujuan agar di produksi dan dikomunikasikan menjadi suatu pesan.

Bagi kalian yang berkecimpung di dunia desain grafis, tentu kalian tahu software desain grafis yang ada. Beberapa software ini adalah yang paling sering digunakan. Dengan berbagai software desain grafis ini, kalian dapat membuat berbagai macam bentuk desain yang menarik dan mempunya nilai jual tinggi.

4 Aplikasi desain grafis yang wajib Anda ketahui

Adobe Photoshop : Software ini sangat sering digunakan untuk mendesain, mengedit, menyunting, membuat, memodifikasi gambar, dan masih banyak lagi.

Kursus Komputer di Surabaya

Adobe Illustrator : Merupakan software yang biasa digunakan untuk membuat gambar vektor. Seperti logo perusahaan, WPAP, dan masih banyak lagi. Illustrator juga biasa digunakan sebagai media promosi, dapat berbentuk iklan print maupun digital.

Adobe InDesign : Software ini biasa digunakan untuk membuat layout halaman sebuah majalah, koran, buku.

Adobe After Effect : Software ini digunakan untuk mengolah film atau video dalam berbagai macam format. Pemberian judul teks (seperti karaoke, teks terjemah, dan lain-lain) juga dapat diolah dengan program ini. Pemberian efek khusus seperti suara ledakan, desingan peluru, ombak, dan masih banyak lagi juga dapat dibuat dengan aplikasi ini.

Baca juga:

Kursus desain grafis

Adobe Flash : Software berikut ini biasa digunakan untuk membuat animasi, teks, gambar, suara. Biasa digunakan untuk membuat karya sebuah promosi, profil perusahaan, dan sejenisnya.

Corel Draw : Merupakan software desain grafis yang digunakan untuk membuat berbagai macam design seperti logo, kartu nama, kalender, poster, stiker, dan lain-lain. Corel Dreaw hampir sama fungsinya dengan Adobe Illustrator.

Sebenarnya masih ada banyak lagi aplikasi desain grafis lainnya, namun dari beberapa yang telah disebutkan merupakan software yang sangat populer dan sering digunakan berbagai kalangan.

100% Praktik & Jadwal Fleksibel
dibimbing langsung oleh ahlinya